-->

Cara Menghilangkan Bau Ketiak

Cara Menghilangkan Bau Ketiak. Bau ketiak memang sangat khas dan tak tertukar dengan aroma lain, ketika bau ketiak menyengat farpum mahalpun tak mampu menutupinya dan menjadikan kita tak percaya diri dan tak bebas berinteraksi. Ada dua kelenjar yang dominan ketika badan mengeluarkan bau, yakni kelenjar apokrin (seputar ketiak, alat kelamin dan dada), dan kelenjar ekrin (seputar tangan dan kaki)  yang mana ketika mengeluarkan keringat akan berinteraksi dengan bakteri sehingga mengeluarkan bau. Supaya lebih jelasnya  silahkan baca Cara Menghilangkan Bau Badan Secara Alami

Untuk menghindari keringat yang mengeluarkan bau terutama pada ketiak, beberapa langkah mungkin harus dilakukan seperti

  • Cukur teratur rambut bagian bawah lengan atau ketiak penghasil bau dibadan, agar bakteri  yang tercampur keringat tidak tersimpan di tubuh.
  • Menghindari makanan penghasil bau secara berlebihan seperti bawang putih, ikan dan daging.
  • Makanlah makanan yang mengandung banyak klorofil seperti bayam, kangkung dan lobak. Sayuran yang mengandung klorofil memiliki efek penghilang bau pada tubuh.


Cara Menghilangkan Bau Ketiak


Selain itu untuk segera menghilangkan bau ketiak yang menggangu penampilan, cara mengatasinya adalah segera lakukan hal dibawah ini :

1. Baking soda adalah cara yang paling murah dan gampang untuk hilangkan bau ketiak seharian bahkan beberapa hari, cukup oleskan sedikit baking soda pada kedua ketiak setelah mandi, tambahkan sedikit air untuk membuat pasta, cara ini sangat aman bagi kulit dan juga tidak menimbulkan bau baru, pakaianpun tetap bersih, tambahkan farpum kesukaan pada baju agar tubuh wangi sepanjang hari.

2. Alkohol dan cuka bisa menghilangkan bau ketiak seharian, cobalah tuangkan alkohol dan cuka secukupnya kemudian oleskan pada kedua ketiak dan bagian selangkangan yang sering menimbulkan bau, diamkan beberapa saat sekitar 10 menit, kemudian basuh kembali agar bau cukanya hilang.

3. Jeruk nipis dan lemon adalah cara yang paling lembut, tidak saja menghilangkan bau diketiak, tapi juga menjadikan kulit ketiak lembut dan enak diraba, peraslah jeruk nipis dan lemon secukupnya, lalu oleskan pada ketiak dan daerah yang sering menimbulkan bau setelah mandi, ketiak pun terasa nyaman walau tanpa deodoran. Baca juga khasiat jeruk nipis dan manfaat buah lemon untuk kesehatan

4. Mentimun juga bisa hilangkan bau diketiak, buah ini bisa meredam segala jenis bau mulut, badan termasuk diketiak, potonglah buah mentimun yang segar lalu gosokan potongannya pada kedua ketiak sesudah mandi, ada rasa yang sejuk dan lembut, tak usah jijik sebab itu ketiak anda sendiri. lakukan setiap hari dan anda tak perlu deodoran lagi.

5. Cengkih dan jahe ramuan yang paling manjur tuk hilangkan bau di ketiak, kandungan anti bakterinya menghilangkan bau tak sedap, ada sedikit hawa panas seakan membakar kulit di area ketiak, tapi tak usah khawatir itu tak menimbulkan iritasi pada kulit. tumbuklah cengkih dan jahe secukupnya lalu campurkan air agar menjadi pasta, lalu oleskan pada kedua ketiak. lakukan beberapa kali akan mengurangi bau ketiak beberapa minggu.

6. Daun sirih adalah tanaman yang dapat mengatasi beberapa kendala penyakit termasuk bau diketiak, kandungan minyak atsiri merupakan minyak aromatik alami nan lembut, rendamlah 2 lembar daun sirih semalaman pada segelas air, lalu pada pagi harinya basuhlah kedua ketiak dengan air rendaman sirih tersebut, sisa air rendaman bisa anda minum untuk menghilangkan bau dari dalam, lakukan beberapa kali untuk menghilangkan bau sepanjang hari.

Disqus Comments