-->

Makanan Alami Tingkatkan Kerja Otak

Makanan Alami Tingkatkan Kerja Otak. Hasil riset dari beberapa bukti ilmiah menyimpulkan bahwa pola makan sangat berperan penting dalam meningkatkan IQ, walau beberapa kelompok berpendapat bahwa kecerdasan terprogram secara genetik yang dibawa sejak lahir. Kini bukti banyak lahir ilmuwan dari kalangan biasa hasil didikan sekolah yang diprogram pintar dengan mengonsumsi makanan alami dengan gizi dan protein yang maksimal untuk kinerja otak. Berikut makanan untuk mencerdaskan otak.


Memakan makanan yang tepat dapat meningkatkan kemampuan otak secara dramatis, membantu berfikir cepat, meningkatkan daya ingat secara jelas serta dapat mempertahanakan konsentrasi yang lebih jernih.

Makanan Alami Tingkatkan Kerja Otak



Kacang-kacangan dan Biji-bijian
Kacang-kacangan dan Biji-bijian kaya aneka zat gizi untuk kecerdasan, makanan ini merupakan sumber protein, mineral dan asam lemak omega-6 yang merupakan kelompok asam lemak essensial yang diperlukan otak.

Brokoli dan Bit
Brokoli kaya akan flavonoid yang berfungsi melindungi syaraf secara maksimal. Sedangkan bit mengandung banyak gizi penting untuk otak dan zat besi yang mampu secara stabil membantu aliran darah membawa oksigen ke otak.

Ikan
Dalam beberapa studi menyebutkan bahwa mengonsumsi ikan secara teratur akan membantu perkembangan otak pada anak-anak dan menjaga fungsi otak pada orang dewasa. selain itu, kandungan omega 3 (seperti dalam salmon, tuna, teri, dan sarden) mampu mempertahankan tingkat konsentrasi  dan menjauhkan dari terserangannya penyakit alzheimer.

Madu
Madu merupakan mukjizat alam yang dapat dimanfaatkan oleh manusia, kandungannya sangat bermanfaat bagi kesehatan fisik mental maupun sistem berfikir, diantaranya hasil riset yang terkandung dalam polen berkhasiat memperbaiki kinerja peredaran darah ke otak dan memperbaiki sisi mental dan prilaku, disamping ratusan manfaat lain yang terkandung dalam madu. Baca manfaat dan kandungan madu.

Kedelai
Kedelai dan berbagai jenis olahannya kaya kandungan protein, lemak, karbohidrat, fosfor, besi, kalsium, vitamin dan ribloflavin. Kedelai adalah kandungan lengkap pengganti daging yang tentu saja sangat berguna untuk meningkatkan fungsi kinerja otak, terutama pitosterol yang terkandung dalam lesitin kedelai menhindarkan dari penyakit alzheimer dan meningkatkan fungsi dan kemampuan otak.

Pisang
Semua orang sangat mengenal buah pisang. Makanan ini sempat dianggap sepele oleh sebagian masyarakat, tetapi setelah tahu manfaat dari kandungan dalam buah pisang (baca aneka manfaat pohon pisang), semua orang berlomba-lomba membuat makanan dari bahan dasar pisang seperti dijadikan kripik, digoreng, dibuat kolak, jus bahkan dijadikan sayur. Dan buah pisang adalah salah satu makanan yang lembut sehingga sangat baik dijadikan konsumsi bayi pendamping ASI. Serotonin dalam buah pisang mampu meningkatkan konsentrasi kinerja otak untuk semua kalangan, termasuk bayi dan manula.

Coklat Hitam
Menurut penelitian dari salk institute, mengonsumsi coklat hitam mampu meningkatkan memori otak, terutama kemampuan dalam berhitung, kandungan flavonoid meningkatkan aliran darah ke otak. Flavonoid merupakan salah satu senyawa yang bersifat antioksidan.

Daging Tanpa Lemak
Untuk menghasilkan neurotransmitter kunci, otak memerlukan semua pasokan asam amino, dan hanya makanan berprotein tinggi yang mengandung semua asam amino. Daging tanpa lemak adalah makanan berprotein lengkap bermutu tinggi yang mampu memberikan kontribusi pada kesehatan tubuh maupun otak. Protein lengkap merupakan protein bagi kebutuhan otak yang mampu berpikir cepat secara maksimal.

Bawang Bombai
Pada zaman mesir kuno bawang bombai dipercaya mempunyai kekuatan supranatural. Bawang mampu merangsang aktivitas asam amino otak dan merangsang sistem saraf dengan cara merubah asam amino menjadi neurotransmitter. Antoxantin dalam bawang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melindungi otak dari radikal bebas.

Disqus Comments