-->

Aneka Manfaat Jeruk Purut untuk Kesehatan

Aneka Manfaat Jeruk Purut untuk Kesehatan. Jeruk purut (cytrus hystrix DC) sebagian orang menamakannya jeruk peras termasuk buah sitrus yang tak begitu sering dipakai untuk pengobatan dalam kesehatan, berbeda dengan saudaranya yakni jeruk lemon, ataupun jeruk nipis. Namun tumbuhan perdu ini sering dipakai untuk keperluan memasak dan membuat kue, bermanfaat untuk menetralkan bau amis, aromanya sangatlah disenangi dan rasanya yang sedikit kecut, asam dan segar sangat cocok dengan khazanah menu masakan Indonesia.

Kandungan Gizi dan vitamin dalam jeruk purut sebenarnya tidaklah jelek, bahkan sedikit menggembirakan seperti pada daun  dan kulit jeruk purut terkandung sitrat dari minyak asiri, steroid triterpenoid dan tanin yang mana sering digunakan untuk bahan pewangi. Adapun buahnya disamping vitamin C, minyak asiri dan tanin juga terkandung saponin dan flavonoid sangat berguna untuk menghilangkan keluhan kesehatan.

Jeruk purut berkhasiat menyembuhkan batuk, influenza, letih, dan menambah stamina tubuh. Jeruk purutpun dapat dimanfaatkan untuk membersihkan pakaian dan menghilangkan ketombe. Sedangkan minyak jeruk purut dapat mengatasi racun serangga.


Khasiat Jeruk Purut



Contoh Ramuan dengan Jeruk Purut
Flu dan Batuk Ketika mengalami flu dan batuk berat cobalah peras 1 buah jeruk purut pada 1/2 cangkir air hangat, kemudian minum sambil santai ketika masih hangat pagi dan sore setiap hari, hal ini dapat mengurangi flu dan batuk yang diderita.

Bersihkan Kulit 
Jika Anda terkena kotoran seperti debu atau kulit Anda bersisik dan mengelupas, cobalah bersihkan dengan jeruk purut agar kulit menjadi bersih dan lembut. Caranya cukup gosokan potongan jeruk purut pada area kulit yang kotor dengan merata, biarkan selama kurang lebih 30 menit. Bilas dengan air. Sebaiknya dilakukan sebelum tidur.

Hilangkan Ketombe 
Jeruk purutpun dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan ketombe, caranya hanya dengan memarut 1 buah jerik purut sampia hancur, lalu saring dan ambil airnya. Tambahkan juga 1 sendok air putih. Oleskan pada semua area kulit rambut yang berketombe, biarkan beberapa saat, lalu bilas sebagaimana kita berkeramas.

Merawat Wajah 
Menggunakan jeruk purut untuk perawatan wajah adalah demi menjaga wajah agar tetap segar dan terbebas dari berbagai kotoran. Jeruk purutpun bisa dijadikan perawatan kulit wajah untuk mengatasi gangguan jerawat, komedo serta mengencangkan kulit wajah. Gosokan potongan jeruk purut pada kulit wajah Anda setelah wajah dibersihkan terlebih dahulu, diamkan beberapa saat lalu bilas dengan air hangat. lakukan terapi perawatan wajah ini seminggu 2 kali agar mendapatkan hasil yang di inginkan.

Menambah stamina
Selain itu jeruk purutpun dapat dimanfaatkan untuk memulihkan stamina sehabis sakit, atau menjaga kekebalan dan kesegaran tubuh supaya tak gampang sakit. Anda dapat mencoba manfaat dan khasiat dari kandungan jeruk purut dirumah jika mempunyai masalah kesehatan di atas. Selamat mencoba dan terima kasih.

Disqus Comments