-->

Khasiat Lidah Buaya

Daunnya berdaging tebal mirip lidah dengan bagian tepi bergerigi tajam sehingga tanaman ini dikenal dengan sebutan Aloe vera atau Lidah buaya. Sosok tanaman pendek dan mudah menghasilkan anak, terutama bila udara disekitarnya banyak banyak mengandung air. Warna daun hijau muda dengan totol totol putih. Daging daun berwarna bening dan licin. terkadang dari pucuk tanaman keluar bunga berwarna kuning yang ditopang oleh tangkai yang panjang yang menjulang. Lidah buaya dapat tumbuh didaerah panas maupun didaerah yang beriklim sedang. Nama lain lidah buaya antara lain hat-baya, letah buaya, dan jadam.

Kandungan dan Khasiat


Daun lidah buaya mengandung zat barbolin, isobarbolin, betabarbolin, dan damar. berkhasiat untuk mengobati batuk, penyubur rambut, ambeien, kencing manis, raja singa  (spilis) dan nyeri sendi (reumatik)

Sebagai obat batuk
ambil 1 jengkal daun lidah buaya dan 3 sendok madu duri ditepi daun dihilangkan, lalu dicuci bersih. Selanjutnya diparut dan diremas bersama madu. setelah itu diperas dan disaring. Diminum dua kali sehari.

Sebagai penyubur rambut
Daun lidah buaya dibelah, lalu diambil dagingnya yang menyerupai agar agar. Menjelang tidur, digosokan pada kulit kepala kemudian dibungkus dengan handuk atau kain. Pada pagi hari, rambut dicuci hingga bersih.

Sebagai obat ambeien
Kulit daun dibuang dan bagian yang berlendir dipotong potong, selanjutnya disiram 1/2 gelas air panas untuk menghilangkan lendir dan tiriskan. Tambahkan air yang telah dimasak sebanyak 3/4 gelas. Diminum setiap hari sampai sembuh.

Sebagai obat kencing manis
Siapkan 2 lembar daun lidah buaya dan 3 gelas air. Daun lidah buaya dihilangkan durinya, lalu cuci hingga bersih setelah itu dipotong potong seperlunya. Rebus dalam 3 gelas air hingga mendidih. selanjutnya dinginkan dan saring. Diminum setelah makan. lakukan 2-3 kali sehari sebanyak 1/2 gelas.

Sebagai obat spilis (Raja singa)
Siapkan 1 lembar daun lidah buaya kemudian dicuci dan dibuang kulitnya lalu dipotong potong, Dimakan bersama air gula. Lakukan 2 kali sehari

Sebagai obat reumatik
Siapkan 2 lembar daun lidah buaya yang besar dengan diameter 5-6cm. Daun dicuci hingga bersih, kemudian satu sisi kulitnya dihilangkan dan bagian bening dikerok. Bagian bening tersebut diblender tanpa air hingga kental, setelah itu, disimpan dalam lemari es selama 1-2 hari sampai lendir sudah mencair. Diminum sebanyak 1/2 gelas untuk mengurangi rasa langu, dapat diminum bersama madu atau jus jeruk.

Disqus Comments