-->

Cara Menghilangkan Lingkaran Hitam Pada Mata

Cara Menghilangkan Lingkaran Hitam Pada Mata. Munculnya lingkaran hitam pada area mata disebabkan oleh penuaan (sel kulit mati), bekas luka, proses perubahan hormon (biasanya setelah menstruasi atau melahirkan), kekurangan vitamin, dehidrasi, gejala flu, efek samping obat, kurang tidur dan lain lain. Mata panda atau lingkaran hitam pada area mata seringkali membuat penampilan wajah sangat tidak sedap dipandang, karena terlihat lesu dan tidak segar, wajahpun terlihat tua dari umur sebenarnya.

Hal yang perlu diperhatikan untuk menghindari atau mengurangi lingkaran hitam pada mata adalah :
  1. Cukup tidur, usahakan agar selalu tidur tepat waktu.
  2. Hindari dehidrasi dengan minum banyak air untuk atasi kulit kering.
  3. Biasakan untuk selalu mengompres mata setiap malam ketika mata terlihat lelah, proses itu akan memberikan rileksasi terhadap otot mata sehabis bekerja.
  4. Hindari  terlalu banyak menggosok mata atau terlalu sering karena menyebabkan pembuluh darah membesar, sehingga membuat lingkaran mata bawah terlihat lebih gelap.
  5. Makan makanan yang kaya vitamin A, C dan E.
  6. Berhenti merokok dan membatasi konsumsi kafein apalagi alkohol. Merokok merusak sel kulit, sedangkan alkohol dan kafein berkontribusi terhadap dehidrasi yang pada gilirannya melemahkan kulit halus di sekitar mata.

Sedangkan Cara Menghilangkan Lingkaran Hitam Mata dengan menggunakan obat alami secara tradisional adalah dengan cara sebagai berikut :

Minyak Almond 
Vitamin E dan A pada minyak almond membantu memudarkan kerutan kerutan pada area mata, bahan alami ini sangat berguna membantu menghilangkan noda hitam dan dan mengangkat kotoran pada lingkaran cincin mata, tidak itu saja memakai minyak almond secara rutin  dapat merawat kulit sehingga lembut dan kencang. oleskanlah minyak almond sebelum tidur diatas dan bawah lingkaran mata, kemudian biarkan semalaman, pada pagi harinya cucilah dengan air dingin, lakukan setiap hari sampai lingkaran hitam pada area mata menghilang.

Mentimun
Sejak berabad abad lalu mentimun sudah dipakai untuk perawatan kecantikan, terutama menghilangkan kantung hitam pada selaput kantung mata. mentimun memiliki zat ringan yang membantu mengangkat kotoran dan menghilangkan noda flek hitam diwajah secara alami. Siapkan sebuah mentimun, alangkah baiknya jika mentimun itu dalam kulkas, kemudian potong dua irisan tebal dan carilah tempat yang nyaman untuk menempelkan pada kelopak mata, biarkan menempel selama 10 menit, kemudian cucilah dengan air, lakukan cara itu setiap hari selama satu minggu agar kelopak mata menjadi segar bebas tanpa kerutan.

Kentang Mentah
Kentang yang terkenal sebagai makanan tinggi karbohidrat ternyata mengandung zat pemutih yang mampu menyingkirkan kotoran dan memutihkan sekaligus mengencangkan kulit dari kerutan kerutan akibat penuaan. siapkan dua buah kentang lalu parut untuk dijadikan jus ekstrak, lalu ambil dan rendam bola kapas kedalam jus, kemudian tempelkan bola kapas tersebut pada kelopak mata secara tertutup, biarkan 10-15 menit bola kapas tersebut menempel, kemudian celupkan bola kapas itu pada jus kentang dan ulangi lagi tempelkan seperti tadi, kemudian silahkan bersihkan, lakukanlah 2 kali sehari sampai noda hitam pada kantung mata anda menghilang.

Air Bunga Mawar
Air bunga mawar memang memiliki khasiat untuk kulit, aromanya juga dipercaya bisa menghilangkan depresi terlebih dari itu rebusan air bunga mawar dapat meremajakan kulit, menghilangkan bekas noda juga memberi efek menenangkan mata jika lelah. Sediakan bola kapas lemudian rendam pada rebusan bunga mawar. Tempelkan bola kapas tersebut pada area kantung mata yang hitam selama 15 menit, setelah itu silahkan basuh dengan bersih. Lakukanlah setiap hari. Supaya lebih jelas silahkan baca Khasiat Bunga Mawar   

Buah Tomat
Buah tomat sangatlah familiar bagi kita sangat mudah dijumpai, buah yang mengandung vitamin A yang besar ini mempunyai kemampuan untuk membersihkan lingkaran hitam pada seputar mata, kandungan vitamin C sebagai antioksidan alami terbukti dapat memutihkan kulit. Baca khasiat buah tomat. Buatlah jus dari tomat lalu jika ada campurkan juga sedikit lemon padanya kemudian oleskan pada seputar area mata, biarkan selama 15 menit. Setelah itu lalu bersihkan. Cara lain dari tomat dapat diiris secara langsung dan ditempelkan pada mata. Lakukan setiap hari sampai terlihat perubahan yang sempurna.

Lemon Juice
Lemon mengandung vitamin C sebagai antioksidan, minyak atsiri dan minyak essensial juga mampu menghilangkan noda hitam pada lingkaran cincin mata, masker lemon juga selalu dikaitkan dengan cara memutihkan kulit wajah secara alami. Gunakanlah bola kapas untuk mengoleskan pada kulit seputar mata, biarkan sekitar 15 menit lalu basuh, Cara lain adalah membuat pasta dari 1 sendok jus lemon, 2 sendok jus tomat, taburkan sedikit kunyit dan garam. oleskan pasta secara lembut. lakukan setiap hari sampai terlihat perubahan.

Minyak Kelapa
Memijat dengan minyak kelapa adalah cara alami yang efektif untuk meringankan lingkaran hitam, juga menjadikan kulit halus, lembut dan mencegah keriput dan garis-garis halus di bawah mata. Oleskan sedikit minyak kelapa di area bawah mata, dan beri pijatan halus dan lembut dengan gerakan melingkar dan pastikan terpijat pada kelopak mata hitam, Biarkan selama beberapa jam, kemudian cuci.Ulangi dua sampai tiga kali sehari selama beberapa minggu atau sampai terlihat hasilnya.

Teh Celup
Kafein dan antioksidan dalam teh sangat bermanfaat untuk menyingkirkan lingkaran hitam serta bengkak di bawah mata dengan mengecilkan pembuluh darah dan mengurangi retensi cairan. kandungan Tanin, membantu mengurangi pembengkakan dan perubahan warna, Dinginkan dua bekas kantong teh hijau atau hitam di kulkas selama sekitar setengah jam. carilah tempat yang nyaman untuk melakukan aktifitas ini Tempatkan kantong teh pada setiap mata, biarkan selama 10 menit lalu angkat dan cuci, lakukan hal ini setiap hari kelopak area mata anda bersih.

Kunyit
Kunyit memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang dapat membantu meminimalkan lingkaran hitam. Hal ini juga akan membuat kulit di sekitar mata halus dan Campur dua sendok teh bubuk kunyit dengan jus nanas untuk dihadikan pasta. Oleskan pasta ini ke daerah yang terkena lingkaran hitam. Biarkan selama sekitar 10 menit setelah itu sekalah dengan kain basah yang lembut. Lakukan ini setiap hari sampai  mendapatkan hasil yang positif.

Langkah diatas memang mamerlukan ketekunan dan kesabaran untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, Cobalah untuk mempraktekannya secara santai tak perlu terburu buru. Terima kasih telah membaca Cara Menghilangkan Lingkaran Hitam Pada Mata. semoga ada manfaat bagi pembaca.

Disqus Comments