-->

Tips Wajah Cerah ditengah Kesibukan

Tips wajah cerah ditengah kesibukan. agar Wajah cerah disela kesibukan memang tidaklah mudah, Coba Anda perhatikan mereka yang benar-benar sibuk ketika sedang bekerja, awalnya sangatlah fresh dan penuh semangat, namun selebihnya menjelang siang hari kesegaran itu berangsung hilang dan roman wajah mereka menjadi kusam, kusut nyaris tak tampak kecerahan pada wajahnya.

Memang ketika aktifitas sibuk perhatian terhadap kecerahan wajah sedikit terabaikan, hal ini memang dialami oleh siapa saja dan sangat lah lumrah. Tapi sebagian orang sangatlah memperhatikan kesegaran wajah walaupun ditengah kesibukan yang super padat. Hal ini mengakibatkan fokus pada pekerjaan sedikit terabaikan, tentu hal ini sangatlah tidak baik. Nah bagi Anda yang menginginkan tampil segar dan cerah walaupun aktifitas sedang padat dikantor, kami memberikan tips agar wajah tampil cerah sesibuk apapun aktifitas Anda.




Tips Wajah Cerah ditengah Kesibukan


Minum Air putih

Meskipun sibuk sempatkanlah untuk minum air putih minimal delapan gelas sehari, simpanlah selalu sebotol air mineral dimeja dekat dengan kursi duduk Anda agar ketika Anda haus, Anda tak butuh lama untuk segera minum. Perlu di ingat kekurangan air terutama air putih, akan menyebabkan kulit kering dan tubuh menjadi lemas.

Konsumsi buah-buahan segar

Buah memang sangat bagus untuk kesehatan. Namun, kalau sedak sibuk dikantor, kemungkinan untuk mengonsumsi buah sangatlah kecil. Maka, sekali-kali bawalah bekal buah dalam tas Anda. pilih buah yang banyak mengandung air dan praktis dibawa sperti tomat, jeruk, apel atau pir. Santaplah bekal buah Anda ketika waktu istirahat antara pukul  satu hingga pukul tiga siang. Karena pada saat itu, biasanya kondisi otak dan tubuh mulai berada di titik jenuh. Mngonsumsi buah akan membantu mengembalikan kebugaran Anda.

Lakukan gerakan ringan

Melakukan aktifitas dikantor seperti duduk terus menerus sambil mata tetap fokus pada layar monitor dengan waktu yang sangat lama dapat menimbulkan ketegangan pada tangan dan lehar Anda. Untuk mengatasi hal ini cobalah dengan gerakan stretching ringan tanpa harus keluar dari area kerja Anda. Angkatlah tangan dan busungkan dada selebar-lebarnya sambil tarik nafas lalu hembuskan nafas secara perlahan. gaya ini dapat dilakukan sambil duduk ataupun berdiri. Atau cobalah putar kepala Anda kekiri dan kekanan secara bergantian beberapa kali untuk melemaskan otot-otot leher Anda, Atau cari cara lain yang lebih praktis. Hal ini dapat memberikan kesegaran kembali pada tubuh dan semangat Anda, alhasil wajahpun dapat kembali cerah.

Dengarkan Musik

Mendengarkan musik dapat memberikan semangat dan kesegaran pada diri Anda. Bahkan, sebagian orang mendengarkan musik dapat memberi pemicu agar daya lebih optimal. Cobalah putar musik kesukaan Anda disela-sela kesibukan jam kerja Anda, agar rasa suntuk setelah seharian bekerja dapat sedikit berkurang dan menghilang. Usahakan atur volume supaya suara musik tidak mengganggu pekerja yang lain, bila perlu pasang head set.

Lakukan senam muka

Ketika rasa suntuk tiba, atau Anda sedikit mengantuk cobalah segarkan kembali dengan melakukan sedikit senam muka. Silahkan ambil posisi yang ideal dan aman untuk melakukan senam muka. Basuhlah terlebih dahulu wajah dan tangan Anda lalu bukalah mulut lebar-lebar sambil pelototkan mata Anda, kemudian tutup mulut dan pejamkan mata Anda. Lakukan hal ini beberapa kali. Atau Anda punya cara tersendiri dalam senam wajah. Dengan melakukan senam wajah disela kesibukan dapat menghilangkan rasa kantuk dan mengembalikan kesegaran pada tubuh dan wajah Anda.


Ubahlah posisi duduk

Sekali-sekali ubahlah posisi dudk Anda. Agar tidak pegal-pegal dibagian tertentu, terutama dibagian kaki. Tidak disarankan mempertahankan posisi duduk yang tetap dalam jangka waktu yang lama. Hal yang palin sering dialami oleh pekerja yang lama duduk didepan meja komputer adalah rasa pegal sekitar leher, punggung, mata, dan kaki.

Itulah beberapa tips bagi Anda yang punya aktifitas super sibuk dalam pekerjaan tapi tetap menginginkan wajah cerah dan segar sepanjang hari. Terima kasih, Semoga bermanfaat.

Disqus Comments