Khasiat Bakung Putih Atasi Penyakit. Bakung putih berasal dari Asia Tenggara menyebar hingga ke kawasan tropis dan kawasan subtropis. Dari dataran rendah mudah ditemukan hingga ketinggian 700 m dpl. Tanaman ini mempunyai umbi yang besar tumbuh ditanah berdiameter 5-10 cm, umbi ini dikenal dengan poison bulb karena mengandung racun. Bunganya putih berbentuk corong dengan biji besar bundar gepeng dan berlendir. Mahkota bunga lancip sedang bagian dalamnya merah keunguan. Bakung putih sering dijadikan hiasan di pekarangan dan ditaman. Namun bakung juga sering dijadikan tanaman obat.
Bakung putih mempunyai nama latin Crinum asiaticum L, Crinum rhumpii Merr, dan Crinum sinicum Roxb dari famili Amarylliadaceae. Sedangkan nama daerah di Nusantara adalah bakung, kajang-kajang, bawang hutan, bahong, semur, bakueng (Sumatera), bawang brojol (jawa), bhakong (Madura), takosa, dausa, nopu ribua (Maluku). Adapun nama asingnya adalah When chu lanspider lily, seashore, dan krinum bakung.
Baca juga
Manfaat serta Khasiat Tanaman Tahi Kotok
Khasiat Bunga Korejat untuk Mata
Bakung putih mempunyai sifat tajam dan dingin, agak sedkit pedas juga sedikit beracun. Berkhasiat untuk merangsang muntah, antiswelling (Menghilangkan bengkak), analgesik (penghilang sakit), antelmintik (obat cacing), diaforetik (merangsang keringat), antidotum (penetral racun). Sedangkan umbi pada bakung putih mengandung alkoloid berupa inulin, krinin asetikronin, dan methylanthanilate.
Hampir semua Bagian bakung putih dapat dijadikan tamuan untuk terapi pengobatan, dapat disajikan secara segar maupun kering.
Bakung Putih Berkhasiat untuk mengatasi :
Pemakaian luar, Cuci bersih herba bakung putih lalu tumbuk halus dan tempelkan pada bagian yang sakit.
Pemakaian dalam, Rebus akar herba segar 3-10 g, daun 15-30 g, lalu minum.
Contoh pemakaian
Sakit Gigi
Sediakan akar bakung putih seperlunya lalu tempelkan pada gigi yang terasa sakit. Bisa juga dengan merebus akar bakung putih, setelah dingin dipakai umtuk berkumur.
Frambusia/patek
Cuci dan haluskan biji dan buah herba bakung, kemudian campurkan tepung beras secukupnya, setelah itu oleskan pada tempat yang sakit.
Borok
Iris tipis daun bakung, lalu panaskan dengan sendok sampai layu, boleh tambahkan tepung beras secukupnya lalu tempelkan pada borok.
Rematik, keseleo
Panaskan daun bakung sampai layu dengan api kecil, lalu tambahkan minyak wijen seperlunya. Tempelkan ditempat yang sakit.
Sakit pinggang (lumbago)
Haluskan daun bakung putih bersama jahe merah 10 g lalu oleskan pada pinggang yang sakit.
Digigit ular, keracunan
Cuci bersih 5-10 g umbi bakung, lalu tumbuk halus. Saring dan minum air tumbukan herba. Ampas bekas tumbukannya dapat ditempelkan dan dibalut pada bagian yang luka. Jika muntah-muntah menandakan herbanya beraksi dengan baik dan membantu keluarnya racun di tubuh.
Bakung putih mempunyai nama latin Crinum asiaticum L, Crinum rhumpii Merr, dan Crinum sinicum Roxb dari famili Amarylliadaceae. Sedangkan nama daerah di Nusantara adalah bakung, kajang-kajang, bawang hutan, bahong, semur, bakueng (Sumatera), bawang brojol (jawa), bhakong (Madura), takosa, dausa, nopu ribua (Maluku). Adapun nama asingnya adalah When chu lanspider lily, seashore, dan krinum bakung.
Baca juga
Manfaat serta Khasiat Tanaman Tahi Kotok
Khasiat Bunga Korejat untuk Mata
Manfaat dan Khasiat Bakung Putih
Bakung putih mempunyai sifat tajam dan dingin, agak sedkit pedas juga sedikit beracun. Berkhasiat untuk merangsang muntah, antiswelling (Menghilangkan bengkak), analgesik (penghilang sakit), antelmintik (obat cacing), diaforetik (merangsang keringat), antidotum (penetral racun). Sedangkan umbi pada bakung putih mengandung alkoloid berupa inulin, krinin asetikronin, dan methylanthanilate.
Hampir semua Bagian bakung putih dapat dijadikan tamuan untuk terapi pengobatan, dapat disajikan secara segar maupun kering.
Bakung Putih Berkhasiat untuk mengatasi :
- Bengkak pada kaki tangan
- Sakit pinggang
- Sakit gigi
- Rematik sendi dan keseleo
- Radang tenggorokan
- Susah buang air seni
- Frambusia, borok, serta bisul
- Cacingan
- Dan lain-lain
Pemakaian luar, Cuci bersih herba bakung putih lalu tumbuk halus dan tempelkan pada bagian yang sakit.
Pemakaian dalam, Rebus akar herba segar 3-10 g, daun 15-30 g, lalu minum.
Contoh pemakaian
Sakit Gigi
Sediakan akar bakung putih seperlunya lalu tempelkan pada gigi yang terasa sakit. Bisa juga dengan merebus akar bakung putih, setelah dingin dipakai umtuk berkumur.
Frambusia/patek
Cuci dan haluskan biji dan buah herba bakung, kemudian campurkan tepung beras secukupnya, setelah itu oleskan pada tempat yang sakit.
Borok
Iris tipis daun bakung, lalu panaskan dengan sendok sampai layu, boleh tambahkan tepung beras secukupnya lalu tempelkan pada borok.
Rematik, keseleo
Panaskan daun bakung sampai layu dengan api kecil, lalu tambahkan minyak wijen seperlunya. Tempelkan ditempat yang sakit.
Sakit pinggang (lumbago)
Haluskan daun bakung putih bersama jahe merah 10 g lalu oleskan pada pinggang yang sakit.
Digigit ular, keracunan
Cuci bersih 5-10 g umbi bakung, lalu tumbuk halus. Saring dan minum air tumbukan herba. Ampas bekas tumbukannya dapat ditempelkan dan dibalut pada bagian yang luka. Jika muntah-muntah menandakan herbanya beraksi dengan baik dan membantu keluarnya racun di tubuh.
- Gunakan ramuan ini secara hati-hati karena umbi bakung ini sedikit beracun.
- Lakukan terapi dengan teratur.
- Konsultasi dengan dokter atau terafis terpercaya.