-->

6 Masker Alami Kencangkan Kulit Wajah

6 Masker Alami Kencangkan Kulit Wajah. Disaat usia menjelang menua tentunya kulit wajah sudah tidak kencang seperti waktu belia. Hal ini diakui atau tidak merupakan hantu bagi semua orang, terlebih lagi bagi wanita yang menginginkan kulit wajah selalu kencang dan terlihat awet muda.

Kulit wajah yang kencang, putih, mulus, dan tampak muda merupakan dambaan hampir setiap orang terutama wanita. Disaat kulit wajah mulai tampak keriput, tidak kencang, dan mulai terlihat pori-pori yang besar tentu sangat mengganggu. Ternyata hal ini dapat juga dikurangi bahkan diatasi dengan bahan-bahan alami yang didapat dari tumbuhan serta  herbal yang mudah ditemukan disekitar kita. Berikut macam-macam masker alami untuk mengencangkan kulit wajah.


6 Masker Alami Kencangkan Kulit Wajah


1. Pisang
Buah pisang dengan kandungannya dapat mengencangkan kulit wajah serta memperkecil pori-pori diwajah. (Baca Aneka manfaat pohon pisang) Caranya Lumatkan buah pisang yang matang satu atau dua buah hingga terlihat seperti krim. Lalu terapkan pada kulit wajah secara merata hingga kira-kira 30 menitan. Kemudian bilas dengan air hangat.

2. Tomat
buah tomat diyakini efektif dapat menghilangkan keriput diwajah. Caranya cuci dan irislah buah tomat yang segar, lalu campurkan madu secukupnya. Terapkan pada wajah dengan merata dan biarkan selama 20 menit. Lalu bilas. Lakukan hal ini seminggu 3 kali.

3. Kulit semangka
Jangan kira ternyata kulit semangka dapat  memberikan manfaat untuk mengencangkan kulit wajah. Tekstur yang halus pada kulit semangka terbukti mempunyai kemampuan untuk menghaluskan dan mengecilkan pori-pori pada kulit wajah. Baca khasiat buah semangka

4. Daun teh
Daun teh dengan kandungan herbalnya yang multi fungsi ternyata bermanfaat juga untuk menghilangkan keriput dan menjadikan kulit wajah halus, kencang, dan segar sehingga tampak lebih muda. Kunjungi 7 manfaat teh untuk kecantikan

5. Madu
Madu sangat baik untuk berbagai macam terapi kesehatan termasuk untuk memberikan vitamin serta gizi terhadap kulit wajah. Madu dapat dibuat masker untuk mengencangkan kulit wajah tanpa dicampur ataupun dicampur dengan varian herbal lain. Sebelum memberikan masker pada wajah alangkah baiknya wajah di cuci terlebih dahulu agar kandunagn madu dapat terserap secara sempurna.

6. Ketimun
Ketimun atau mentimun mengandung air yang sangat berlimpah. Hal ini sangat baik untuk perawatan kulit wajah agar lebih segar, kencang, serta bercahaya. Selain itu mentimun dapat mengangkat lingkaran hitam dimata. Jadikan mentimun sebagai masker untuk menghilangkan keriput serta membuat wajah kencang secara alami.

Disqus Comments