Mengulas Khasiat Tanaman

Khasiat daun sirih

Khasiat daun sirih. Sirih merupakan tanaman asli indonesia yang tumbuh merambat pada batang kayu atau tembok. Khasiat daun sirih ini dari setiap ruas muncul akar penghisap yang merekat pada batang pohon atau tembok. Berdasarkan pada ukuran warna dan bentuk daunnya, ada banyak jenis tanaman sirih dan semuanya berkhasiat, diantaranya sirih hijau, kuning, merah dan sirih mini. Sirih merah memiliki daun berwarna keunguan dan permukaanya memiliki bercak keperakan. Sirih merah sangat berkhasiat dijadikan obat, dan juga dijadikan tanaman hias.

Sirih hijau memiliki bentuk daun seperti hati berukuran besar dan permukaan mengkilap. Aroma daun sirih hijau sangat tajam pertanda senyawa aromatik yang berkhasiat. itulah sebabnya daun sirih hijau jarang dipakai untuk nginang (mengunyah pinang). Sirih kuning warna daunya kuning cerah dan berubah agak kehijauan setelah tua. Daun sirih kuning banyak dipakai untuk nginang. sirih kuning akan tampil bagus kalau terkena sinar matahari yang cukup.

Khasiat dan kandungan daun sirih

Tanaman sirih mengandung minyak asiri, seperti kadanen, kavikol, sineol, eugenol, kariofolen, karvakrol, tervinen, danses kueterpen. Memiliki banyak khasiat diantaranya : Untuk mengurangi asi berlebihan, mengobati keputihan, sakit jantung, spilis, alergi, diare, pendarahan gusi, sakit gigi berlubang, bronkhitis, batuk, sakit mata, eksim gatal-gatal sehabis melahirkan menghilangkan bau mulut, menghilangkan sakit kulit dan gata-gatal, menghindarkan dan menghilangkan jerawat, koreng, luka, bisul dan sariawan.



Khasiat daun sirih


Mengobati produksi ASI yang berlebihan
4 lembar daun sirih dioles minyak kelapa kemudian dipanggang dengan api beberapa menit hingga layu, Kemudian dalam keadaan masih hangat ditempelkan disekitar payudara.

Mengobati keputihan
7 -10 lembar daun sirih direbus dengan 2 liter air sampai mendidih, dalam keadaan masih hangat, air rebusan dipakai untuk membasuh atau membersihkan secara berulang ulang.

Mengobati sakit jantung
siapkan 3 lembar daun sirih, 7 pasang biji kemukus, 3 siung bawang merah, 1 sendok jintan putih, Cara buatnya : semua bahan ditumbuk sampai halus, lalu ditambahkan 5 sendok makan air panas. biarkan beberapa menit, kemudian diperas dan disaring. Diminum 2 kali secara teratur.

Mengobati spilis
25-30 lembar daun sirih bersama tangkainya, 1/4 kg gula aren, 2 liter air garam dapur secukupnya, Semua bahan direbus dalam 2 liter air sampai mendidih kemudian disaring. Air diminum 3 kali sehari secara teratur hingga sembuh.

Mengobati gatal-gatal akibat alergi
6 lembar daun sirih diaduk bersama 1 potong jahe dan minyak kayu putih hingga halus, kemudian oleskan dan gosokan pada bagian tubuh yang gatal-gatal.

Mengobati diare
Tumbuk hingga halus kira 6 lembar daun sirih beserta lada 6 biji dan minyak kelapa, kemudian gosokan pada bagian perut.

Mengobati batuk
6 lembar daun sirih direbus kedalam 3 gelas air sampai mendidih tambah gula secukupnya,  Diminum 2 kali sehari sebanyak 1 gelas. Baca Obat Batuk Alami

Mengobati bronkhitis
7 lembar daun sirih dirajang, kemudian direbus bersama gula batu dalam 2 gelas air sampai mendidih tersisa 1 gelas lalu disaring, diminum 3 kali sehari sebanyak 3 sendok makan

Mengobati sakit mata
3 lembar daun sirih diremas-remas. setelah itu masukan kedalam 1/2 gelas air lalu disaring. Untuk merambangkan mata yang sakit, lakukan 2-3 kali sehari. Baca juga Macam macam penyakit mata

Mengobati Eksim
1 genggam daun sirih, 1 genggam daun cabai 1 buah pinang  direbus bersama air mendidih. Dalam keadaan hangat, air rebusan dipakai untuk mengompres bagian yang sakit.
Ramuan ini bisa juga menyembuhkan bisul jerawat dan penyakit kulit lainya

Demikianlah manfaat dan khasiat daun sirih. Semoga bermanfaat
19 Komentar untuk "Khasiat daun sirih"

mba dokter ya..?,. tau jg daun ini.
.kalau sy mba..taunya..cuma dipake buat memperkuat gigi..hehehe..dikunyah sampe kuning kecoklat2an.,,biyar kuman di gigi pada kabur mba..!..
dan jg penyakit Raja Meong ikut jg dilibas dgn daun sirih ini rupanya..

kalau saya daun sirih biasanya untuk mengobati mimisan, tapi ternyata banyak juga khasiatnya ya mbak, dirumah sih saya nanam sirih hijau, tapi gak begitu di perhatikan, kalaah dengan pamor sirih merah keemasan, selain banyak khasiatnya, sering ada yang mencari juga sirih merah keemasan, harga perlembarnya juga lumayan sekitar 5 ribuan hehehe.

Nah, sedikit tambahan saja dari saya ya mbak, kalau kita menanam sirih apapun, tidak boleh dipetik orang lain, apalagi dicuri nanti mati pohonnya ... hehehe ini mitos hehehe

saya mah tahunya buat ngobatin mimisan dan dulu buat dikunyah almarhumah nenek saya(susuran)ternyata manfaat lainnya banyak juga yateh.. hehehe
salam kenal

bener mang yono , sy juga sama,dulu saat kecil klo sy mimisan ibu sellu pakai daun sirih untuk menghentikan mimisannya ,,,, :D

status saya disini cuma bloger mas hehe,.
cuma ibu, bapa dan kluarga saya adalah herbalis selalu memanfaatkan pengobatan alami dan menghindari semua efek kimiawi. sirih biasa dikunyah bersama gambir dan kampur utk perawatan gigi dan pencegahan kanker mulut, utk penyakit kelamin ada aroma yang khas dalam tatib pengobatanya hehe

memang benar pada saat ini budidaya sirih merah sangat menjanjikan dikarenakan harganya yg melambung juga susah didapat, khasiatnya sangat banyak, rebusan sirih hijau biasa khasiatnya dipakai untuk penghilang bau mulut, DBD, dan haid tak lancar
o iya terimakasih atas tambahan infonya sungguh sangat membantu..

klo tradisi dikampung sayamah mengobati mimisan dengan cara disumbat sedikit pd hidung dgn sirih hijau setelah dibilas terlebih dahulu,
makasih mas sudah pada mampir...

saya juga mang yono dan mas fiu, tp karena kecanggihan teknologi farmasi dan kepentingan ekonomi, mimisan cukup dgn obat simple yg mudah didapat.. trims

eh ... tapi sy pernah lihat di televisi Dr. Oz ... kn ada yg tanya klo dauh sirih bisa buat mengatsi irtasi pada mata, trus jawabnya menurt medis sih blm ada penelitian terkait manfaat daun sirh yg spti ditanyakan ,,, mnrt mbak santi gmn ?

memang terkadang medis belum memberikan izin sepenuhnya terhadap pengobatan tradisional, tapi menurut Ir Heru prihmantoro (IPB 1989) ahli hama dan tumbuhan, zat alkaloid dan senyawa polenevelad yg terdapat pd rebusan daun sirih dapat mencegah penyakit mata yg berbahaya, juga dpt menghilangkan katarak bahkan menghindari penyakit glaukoma pd mata

oh gtu tho mbak ..... kykny mbak santi dah ahli dibdng tsb yah ? :)

oh ,,,, pantas klo dah ring bntu terpi sdikit bnyk dh th ,,,, ;) hehee

oo.. setauku cuma buat keputihan.. ternyata banyak juga khasiatnya :) .. yang untuk mengobati batuk ada yang pernah coba ??

emang si mas keputihan hihi,, batuk juga bisa diatasi tanpa adanya efek pungsi hati, klo obat kimia selalu didengungkan ttg efek samping trhdp pungsi hati jika mengkonsumsi berlebihan

Daun sirih banyak manfaat
sakit jadi sehat
Mudah didapat

Banyak manfaat
Karena sirih mudah didapat

iya mba.. daun sirih mudah didapat karena tanaman ini asli hasil bumi indonesia yang sangat cocok dgn iklim kita, makasih kunjungannya mbak..

Daun sirih ternyata bnyak bmgaat manfaatnya ya...

Daun sirih ternyata bnyak bmgaat manfaatnya ya...

About

Back To Top